Senin, 11 Mei 2015

Kesalahan-kesalahan yang dilakukan saat belajar microsoft office


kesalahan saat belajar microsoft office
Gambar 1: Oops


Microsoft office sudah menguasai dunia komputer,Bagaimana tidak jika kita lakukan survey mungkin setiap unit komputer yang ada di dunia ini pasti terinstall atau terpasang microsoft office sebagai program/aplikasi yang sangat vital dalam membantu pekerjaan sehari-hari menjadi lebih mudah.

Dan menguasai microsoft office ini pun bahkan telah menjadi hal yang wajib bagi hampir semua orang yang ingin dikatakan melek teknologi.Buku-buku panduan microsoft office-pun mudah ditemukan baik di toko buku,internet maupun dalam bentu video tutorial.
Namun tahukan anda,sering sekali para pemula melakukan kesalahan-kesalahan dalam belajar microsoft office ini dan pada akhirnya membuat mereka memilih untuk mundur/menyerah menguasai microsoft office.Karena prustrasi terlalu sering melakukan kesalahan-kesalahan.

 

Lalu apa sajakah kesalahan-kesalahan dalam mempelajari microsoft office ?

Saya akan mengulas dalam artikel kali ini,selamat membaca dan selamat belajar.

1. Tidak di niatkan dari awal

Pada artikel saya yang lalu mengenai tips-tips dalam belajar Microsoft office,telah saya bahas mengenai pentingnya sebuah niat dalam proses belajar.Tanpa niat dari awal apapun yang akan anda pelajari tidak akan bersahabat dengan anda.Anda tidak akan bisa mengatasi rasa malas anda ketika ia tiba-tiba menghampiri anda,karena memang niat dari awal belum terbentuk.Jadi perbaiki niat anda dalam belajar microsoft office ini.

Niatkanlah dari awal bahwa anda benar-benar ingin mempelajari dan menguasai microsoft office ini,Demi menunjang pekerjaan anda maupun untuk menambah wawasan anda dalam dunia teknologi informasi.


2. Ingin langsung bisa (Instant)

Di artikel mengenai tips-tips belajar microsoft office sudah saya bahas mengenai pentingnya sebuah proses dalam belajar.Inilah salah satu kesalahan yang mungkin anda lakukan,anda selalu ingin cepat bisa dan serba instant (Cepat saji).Merupakan salah satu kesalahan yang mungkin telah anda lakukan,segeralah perbaiki pola pikir anda yang satu ini,Karena semua itu membutuhkan proses.

3. Terlalu takut melakukan kesalahan

Sebuah komputer yang normal bahkan yang kacau sekalipun tidak akan meledak atau rusak,ketika anda melakukan kesalahan dalam belajar microsoft office,contoh anda terlalu takut ketika melakukan salah click atau salah tekan pada tombol tertentu di dalam microsoft office maka anda selalu bergantung pada guru pembimbing atau buku panduan.Itu bukan hal yang baik dalam belajar microsoft office,Jadi jangan terlalu takut untuk melakukan kesalahan,Komputer anda tidak akan meledak hanya karena salah click.

4. Salah memilih panduan

Microsoft office itu selalu berkembang artinya jika ada versi 1.0 maka akan segera diluncurkan versi 1.1,Jadi hati-hati dalam memilih panduan,baik itu buku,ebook ataupun video tutorial di internet.

Kenapa saya mengatakan ini adalah kesalahan,karena buku panduan microsoft office 2010 misalnya anda praktekkan di microsoft office 2007,memang pada beberapa materi mungkin masih bisa diterapkan dengan baik,namun pasti ada saatnya ketika anda mempraktekkan salah satu materi dan itu tidak bisa (tidak suport),Oleh karena itu tips dari saya kenali trlebih dahulu microsoft office versi berapa yang terpasang/terinstall di komputer/laptop anda,setelah itu cari panduan yang sesuai dengan versi yang terpasang.

Di blog saya,akan saya jelaskan dengan rinci,sebuah materi itu dapat diterapkan pada microsoft office berapa saja.(Suport) atau tidak.

Di artikel tips-tips belajar microsoft office saya telah membahas mengenai jangan takut melakukan kesalahan dalam proses belajar,Jika anda telah melakukan kesalahan-kesalahan yang saya sebutkan di atas,Jangan takut dan jangan kutuk diri anda sendiri,mulailah memaafkan dan belajarlah dari kesalahan-kesalahan yang anda lakukan.

Demikian artikel mengenai kesalahan-kesalahan yang dilakukan saat belajar microsoft office,semoga bermanfaat dan selamat belajar.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

About